Bagikan Bibit Unggul, Andi Utta Harap Bulukumba Jadi Penghasil Jambu Mente Kualitas Ekspor

Muchtar Ali Yusuf melakukan penanaman perdana bibit jambu mente
"Bibit ini sudah diuji coba di NTT, hanya waktu setahun sudah bisa dinikmati hasilnya. Jutaan bibit di sana sudah ditanam," kata Andi Utta.
Andi Utta mengaku direksi dari PT. Comextra Majora yang berdiri sejak 1988 itu adalah koleganya. Ia sengaja mengajak perusahaan tersebut membantu warga Bulukumba melalui bibit unggul oleh karena perusahaan ini sudah memiliki pasar luar negeri di berbagai negara, termasuk di Eropa.
Dikatakan, perusahaan ini akan terus membantu menambah bibit unggul jambu mete sehingga lahan warga lebih produktif.
"Kita berharap dengan bibit unggul ini, Bulukumba ke depan menjadi pemasok jambu mente," ungkapnya.
Sementara itu Kepala Desa Tamalanrea menyampaikan terima kasih kepada Bupati Bulukumba yang telah memfasilitasi dan menghadirkan PT. Comextra Majora masuk membantu warga Bulukumba dengan bibit unggul.
"Potensi jambu mente di Bontotiro sangat menjanjikan, makanya saya sangat mensupport warga dengan bibit jambu mente," bebernya.
Selain jambu mente, Pemerintah Bulukumba juga melalui programnya melakukan pembagian bibit unggul lainnya seperti durian musangking, nangka madu, mangga, dan bibit unggul lainnya.(FN)
Read more info "Bagikan Bibit Unggul, Andi Utta Harap Bulukumba Jadi Penghasil Jambu Mente Kualitas Ekspor" on the next page :
Editor :Firman Syam