Bupati Wajo Instruksikan Semua Pihak Terkait Percepat Penuntasan Penyaluran Bansos

Pemerintah Kabupaten Wajo menggelar rapat koordinasi
SULSELNEWS | WAJO - Pemerintah Kabupaten Wajo menggelar rapat koordinasi untuk membahas berbagai langkah percepatan penuntasan penyaluran bantuan sosial. Kegiatan ini berlangsun di Ruang Pola Kantor Bupati, Selasa (8/2/2022).
Di rapat koordinasi yang melibatkan pimpinan Forkopimda, Pimpinan Bank Mandiri, BPJS, Camat, Kepala Desa dan Lurah, merupakan bagian tindaklanjut dari kunjungan Anggota Komisi VIII DPR RI, Samsu Niang bersama Tim Koordinasi Penuntasan Transaksi Bantuan Sosial.
Selain membahas percepatan penyaluran dan Penuntasan Bansos program BPNT, BPNT-PPKM, dan PKH, rapat koordinasi ini juga membahas percepatan pencapaian vaksin. Data terbaru, pencapaian target vaksin untuk dosis pertama baru dikisaran 82 persen dan dosis dua sekitar 50 persen.
Bupati Wajo, H. Amran Mahmud saat memberi arahan mengatakan rakor ini menjadi penting agar dalam hal penyelesaian penyaluran bansos terhindar dari pembekuan pencairan dana, yang menjadi kendala utamanya adalah vaksinasi. Untuk itu, harus mengupayakan bagaimana caranya agar penyaluran bantuan ini bisa terselesaikan dengan cepat.
Read more info "Bupati Wajo Instruksikan Semua Pihak Terkait Percepat Penuntasan Penyaluran Bansos" on the next page :
Editor :Firman Syam