Ini yang Disampaikan Edy Manaf Pada Saat Buka Sosialisasi SP2020

Edy Manaf Buka Sosialisasi SP2020
DULSELNEWS | BULUKUMBA - Badan Pusat Statistik (BPS) melanjutkan pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 atau dikenal dengan istilah SP2020 Lanjutan.
Untuk memulai pelaksanaan SP2020 Lanjutan, pihak BPS melakukan sosialisasi dalam rangka memberikan pemahaman akan pentingnya output data yang dihasilkan dari kegiatan pendataan Sensus Penduduk 2020-lanjutan yang sementara berlangsung.
Ketua Panitia, Syamsuar menyebut, kegiatan sosialisasi sebagai forum diskusi dalam memberikan masukan, saran, serta permasalahan dari kegiatan pendataan Sensus Penduduk 2020-lanjutan.
Dikatakan BPS diamanatkan untuk melaksanakan sensus penduduk sekurang-kurangnya sekali dalam sepuluh tahun. Dalam perjalanannya, sensus penduduk di Indonesia sudah dilaksanakan sebanyak enam kali sejak Indonesia merdeka, yaitu pada tahun 1961, 1971, 1980, 1990, 2000, dan 2010.
“Sensus Penduduk 2020 merupakan sensus penduduk yang ketujuh,” bebernya.
Lebih lanjut, dikatakan rangkaian kegiatan SP2020 dilaksanakan dalam dua tahapan yaitu pendataan penduduk dengan menggunakan short form dan instrumen lainnya pada tahun 2020, kemudian dilanjutkan dengan menggunakan model long form pada Mei sampai Juni tahun 2022.
Read more info "Ini yang Disampaikan Edy Manaf Pada Saat Buka Sosialisasi SP2020" on the next page :
Editor :Firman Syam