Didampingi Sitti Maryam, Amran Mahmud Terima Kunjungan Duta Genre Wajo

Silaturrahim ke Amran Mahmud, Duta Genre Wajo Paparkan Program Kegiatan
SULSELNEWS | WAJO - Amran Mahmud meminta kepada Dinas Sosial P2KBP3A Kabupaten Wajo, khususnya Bidang Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P2KB) untuk membina dengan baik para Duta Generasi Berencana (Genre) Kabupaten Wajo yang telah berhasil keluar sebagai Juara I pada Apresiasi Duta Genre Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022.
Tujuannya adalah untuk menyiapkan dan memaksimalkan para Duta Genre Wajo yang akan mewakili Sulsel pada ajang serupa di tingkat nasional.
"Saya atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Wajo mengucapkan selamat kepada anakda Andi Ahsan Ashuri dan Putri Kumalasari Sultan yang masing-masing telah berhasil meraih juara 1 sekaligus menyabet kedua kategori pada ajang Apresiasi Duta Genre Sulsel," ucap Amran Mahmud saat menerima kunjungan silaturrahim Duta Genre Wajo tahun 2022 di Rumah Jabatannya, Minggu (29/05/2022).
Amran Mahmud yang didampingi oleh sang Istri, Sitti Maryam memotivasi para Duta Genre Wajo tahun 2022 agar memiliki semangat untuk berprestasi.
"Saya berharap agar anak-anakku bisa terus meningkatkan kemampuan. Segala kekurangan pada penampilan sebelumnya ditingkat provinsi agar bisa diperbaiki, apalagi menghadapi ajang tingkat nasional. Paling penting harus tetap semangat dan pantang menyerah," ucapnya.
Amram Mahmud juga berharap agar masyarakat Kabupaten Wajo mendukung dan mendoakan para Duta Genre Wajo agar bisa mengharumkan nama Wajo di ajang tingkat nasional nantinya.
Sementara Kepala Bidang P2KB Dinas SosialP2kBP3A, Ernashari Akil yang mendampingi kedua Duta Genre Wajo menyampaikan bahwa jika tidak ada aral melintang, kedua Duta Genre Wajo tersebut akan mewakili sekaligus sebagai Duta Genre Sulawesi Selatan pada ajang tingkat nasional yang rencananya akan digelar beberapa waktu ke depan sebagai rangkaian Hari Keluarga Nasional.
Read more info "Didampingi Sitti Maryam, Amran Mahmud Terima Kunjungan Duta Genre Wajo" on the next page :
Editor :Firman Syam