Pakai Motor, Andi Utta Tinjau Sejumlah Titik Proyek

Bupati Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf
SIGAPNEWS.CO | SULSELNEWS | BULUKUMBA - Bupati Bulukumba Muchtar Ali Yusuf memanfaatkan hari libur untuk meninjau sejumlah proyek yang saat ini tengah berjalan.
Gunakan kendaraan motor roda dua, Andi Utta sapaan akrab bupati kunjungi beberapa titik pembangunan jalan dan pembangunan tanggul penahan ombak di Kecamatan Herlang , Minggu 7 Agustus 2022.
Titik pertama yang dipantau adalah ruas jalan Karassing-Kupang yang panjangnya kurang lebih 4 kilometer. Di poros ini progresnya masih pekerjaan material urugan pilihan sebagai lapisan paling bawah untuk pekerjaan aspal Laston
Dari titik Karassing-Kupang, Andi Utta bergerak ke poros ruas jalan Singa-Borong dengan panjang pekerjaan 3,8 kilometer. Di titik ini pekerjaan jalan sudah mencapai 75 persen dan masih menyisakan 1 kali tahapan untuk lapisan atas aspal.
"Tersisa satu lapis lagi untuk pekerjaan poros Singa Borong ini," kata PPTK Dinas PUTR, Kamaruddin Alwi yang mendampingi Bupati saat peninjauan.
Dari Desa Borong, rombongan menuju tepi pantai Alorang dan Turungan Beru. Di lokasi ini Bupati Andi Utta mengecek progres pekerjaan rekonstruksi tembok laut pantai Alorang yang nilai kontraknya sebesar Rp7 miliar dan pekerjaan rekonstruksi tembok laut pantai Turungan Beru dengan nilai kontrak Rp2,5 miliar.
Read more info "Pakai Motor, Andi Utta Tinjau Sejumlah Titik Proyek" on the next page :
Editor :Firman Syam