Suaib Mansur Pimpin Rapat Persiapan HUT ke-61 Pramuka, Ini Agenda Utama yang Dibahas

Suaib Mansur Pimpin Rapat Persiapan HUT ke-61 Pramuka
Suaib juga berharap, sebelum HUT Pramuka, pengurus kwartir ranting di kecamatan sudah terbentuk, sehingga nantinya dapat pula mengambil peran aktif dalam kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Jadi maksud saya, peringatan Hari Pramuka ini menjadi bagian dari peringatan HUT RI juga,” terang mantan Kepala Dinas PUPR Luwu Utara ini.
Terkait Pembentukan Majelis Pembimbing Ranting, ia menyerahkan sepenuhnya kepada para Camat, termasuk pembentukan pengurus Kwartir Ranting yang harus melalui musyawarah di Kacamatan dan dihadiri delegasi Kwarcab dan Majelis Pembimbing Ranting.
“Tolong dijadwalkan supaya bisa terorganisir dengan baik, karena waktu kita terbatas,” ucapnya mengingatkan.
“Yang jelas, ini upaya kita untuk membumikan kembali kepramukaan di Luwu Utara, di samping sebagai wujud kebangkitan kita pascapandemi,” sambungnya.
Hadir dalam rapat ini, para Camat selaku Ka. Mabiran se-Kabupaten Luwu Utara, Korwil Pendidikan se-Kabupaten Luwu Utara, Ketua K3S se-Kabupaten Luwu Utara, Ketua MK2S se-Kabupaten Luwu Utara, serta para Wakil Ketua Kwarcab Luwu Utara. (Dw/LH)
Read more info "Suaib Mansur Pimpin Rapat Persiapan HUT ke-61 Pramuka, Ini Agenda Utama yang Dibahas" on the next page :
Editor :Firman Syam
Source : Lukman